Cara Membuat DHCP Server Di Mikrotik Step By Step - Langsung Ke Blog

Cara Membuat DHCP Server Di Mikrotik Step By Step

DHCP (Dynamic Host Configuration Protocol) yang berfungsi dan bertugas memberikan IP secara otomatis ke client. jadi, setiap perangkat (Handphone, Smart phone, Komputer, Laptop) yang terkoneksi melalui jalur DHCP akan mendapatkan IP secara otomatis tanpa harus repot-repot melakukan menambahkan IP secara manual.

Seperti yang kita tahu DHCP ini menjadi salah satu fitur yang sudah terdapat dalam sistem Mikrotik. sehingga akan membuat pekerjaan menjadi lebih efisien dalam mengurus Network atau jaringan di kelola.

Berikut langkah demi langkah cara membuat DHCP Server di mikrotik yang di sertai dengan gambar sehingga membuat anda menjadi lebih mudah dalam belajar dan mengikuti tutorial ini.

Buka Winbox, konek ke Routerboard (RB), setelah itu klik menu IP - Addresses maka kotak Address List akan terbuka seperti gambar di bawah ini.
menu ip address

Selanjutnya klik tanda plus (+) maka kotak New Address akan terbuka dan pada bagian Address silahkan anda isi dengan 192.168.1.1/24 dan pada bagian Interface pilih Ether1 setelah itu tekan tombol Apply, secara otomatis Network akan terisi sendiri dan hasil pasti seperti gambar di bawah ini.
Menambahkan IP Address Baru Pada Ether 1


Sampai tahap pembuatan IP Address berarti kita telah selesai sampai pada tahap pertama sebelum melajutkan ke tahap pembuatan DHCP Server. sekarang kita lanjut ke tahap berikutnya yaitu cara membuat DHCP Server melalui Port Ether1. Klik menu IP - DHCP Server maka kotak dhcp server akan terbuka seperti gambar di bawah ini.
menu dhcp server

Setelah itu klik menu DHCP Setup seperti pada gambar yang telah saya tandai dengan warna merah, selanjutnya form dhcp setup akan terbuka dan pada bagian dhcp server interface isi dengan ether1 sesuai dengan apa yang telah kita buat yang berarti jalur dhcp akan melalui ether1 untuk membagikan atau mendistribusikan IP secara otomatis. tekan tombol Next
DHCP setup

DHCP setup 2

DHCP setup 3

DHCP setup 4

Pada bagian ini, silahkan anda isi secara manual. jadi DNS Server bisa di isi menggunakan dns google 8.8.8.8 sehingga akan menjadi seperti gambar di bawa ini. selanjutnya tinggal anda next sampai selesai.
pegisian dns server dengan dns google

dhcp setup langkah ke 6

dhcp setup langkah terakhir


Setelah pembuatan dhcp server selesai silahkan anda cek koneksi LAN (local area network) pada komputer atau laptop yang di gunakan dan jika anda mengikuti dengan benar maka hasilnya akan sepeti gambar di bawah ini.
Tes dhcp pada LAN laptop komputer

Subscribe to receive free email updates:

Post a Comment

Berkomentarlah dengan bijak, sesuai topik pembahasan dan jangan lupa Subscribe https://youtube.com/c/RauhunIsnaini

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel