Cara Mengatasi Submit URL Google Yang Tidak Bisa - Langsung Ke Blog

Cara Mengatasi Submit URL Google Yang Tidak Bisa

Hari kamis tepatnya tanggal 26 juli 2018, saya membuat artikel dari jam 1 sampai dengan jam 4 dan seperti biasa saya langsung submit URL ke google webmaster dengan tujuan biar cepat terindex di mesin pencarian google.
Cara Mengatasi Submit URL Google Yang Tidak Bisa

Namun ketika url submit terbuka saya mendapati sesuatu yang berbeda dari biasanya. Dimana saya tidak mendapatkan form atau kotak untuk menaruh url artikel dan saya berpikir mungkin jumlah submit saya sudah melebihi batas atau link submit sedang mengalami gangguan atau masalah. 

Sehabis sholat magrib, saya coba lagi namun hasil dan tampilannya sama saja. Akhirnya saya coba cari tahu dengan cara searching namun tidak ada. 

Kurang lebih sekitar 1 atau 2 jam saya melihat postingan teman digroup yang disertai dengan gambar. Ternyata masalahnya sama saja dan dari beberapa komentar ada yang bilang kalau submit url google sudah tidak aktif lagi dan ada yang menganjurkan untuk tidak usah khawatir yang terpenting sitemap.xml telah ditambahkan pada google webmaster sehingga secara otomatis akan terindek oleh mesin pencari google.

Untuk mengatasi masalah ini, sobat blogger bisa melakukan Patch As Google di Webmaster. 

1. Buka Google Webmaster
2. Setelah itu login menggunakan akun yang biasa anda gunakan.
3. Pada dashboard search console silahkan anda pilih menu Perayapan->Fetch as google
4. Paste URL atau alamat artikel yang telah anda copy ke kolom kosong.
5. Selanjutnya klik tombol Ambil atau tombol Ambil dan Render.
6. Setalah itu klik tombol Minta Pengindeksan maka secara otomatis kotak baru akan muncul. Selanjutnya klik saya bukan robot dan seperti biasa akan muncul kota pertanyaan untuk diisi dengan cara memilih beberapa gambar sesuai pertanyaan. Klik tombol Verifikasi
7. Selanjutnya klik tombol radio button Rayapi URL ini saja atau Rayapi URL ini dan  link langsungnya
8. Klik tombol Kirim 


Begitulah cara mengatasi submit url google webmaster yang sedang tidak bisa atau mungkin sudah tidak akan diberlakukan lagi.

langkah ini merupakan salah satu alternative yang bisa kita gunakan untuk mempercepat proses pengindeksan walaupun harus melalui beberapa tahapan yang bisa dibilang ribet. Tidak simpel seperti sebelumnya.

Untuk masalah ini belum ada kabar yang resmi atau penjelasan dari pihak google jadi kita tunggu saja bakal ada kejutan apa lagi.

Subscribe to receive free email updates:

4 Responses to "Cara Mengatasi Submit URL Google Yang Tidak Bisa"

Berkomentarlah dengan bijak, sesuai topik pembahasan dan jangan lupa Subscribe https://youtube.com/c/RauhunIsnaini

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel