Kelebihan Nex Parabola
TV parabola masih menjadi pilihan utama masyarakat indonesia pada umumnya dengan kualitas siaran yang jernih tanpa semut (digital), tidak perduli lokasi terpencil sekalipun tidak seperti sinyal uhf yang tidak bisa menjangkau (cover) semua area indonesia.
Dengan pertimbangan ini sangat wajar kalau sampai detik ini kalau jalur satelit menjadi pilihan utama dan tepat.
Apa lagi kalau bisa didukung dengan receiver pay tv yang fleksibel yaitu bisa gratis tv nasional, ada siaran free to view (ftv), bisa di pakai tracking atau mencari satelit yang lain, bisa membuka siaran yang terkunci bisskey tanberg powervu, mendukung cccam, autoroll dan masih banyak lagi.
Kalau kalian lagi mencari mesin yang seperti pembahasan di atas pilihannya adalah Nex Parabola.
Mola Nex Parabola adalah jenis yang paling full support karena sudah mendukung siaran dengan kaulitas AVS serta H265 HEVC. Untuk bisa merasakan kehebatan fitur H265 hevc anda bisa lock satelit thaicom KU-band dan ABS 2 C-Band, kenapa saya menyarankan anda untuk lock kedua satelit tersebut karena jenis siarannya tidak akan terbuka jika tidak menggunakan mesin parabola yang sudah support h265 hevc seperti siaran truevision.
Sedangkan Nex G2 sama bagusnya dengan mola cuman kekurangannya belum mendukung h265 hevc tapi sudah mendukung bisskey, tanberg, powervu, cccam, youtube dan dukungan skin yang banyak beredar.
Untuk masalah siaran gratis FTV tidak kalah dengan yang lain mulai dunia satwa, movie, sampai dandut dan paling penting adalah siaran premiumnya yaitu Liga Inggris (EPL) yang bisa anda saksikan dengan membeli paket sesuai kemampuan baik bulanan maupun satu musim.
Post a Comment
Berkomentarlah dengan bijak, sesuai topik pembahasan dan jangan lupa Subscribe https://youtube.com/c/RauhunIsnaini