Tips Menggabungkan Palapa D Dan Telkom 4 - Langsung Ke Blog

Tips Menggabungkan Palapa D Dan Telkom 4

Tracking satelit memang sebuah hoby yang sangat menyenangkan karena setiap bisa menaklukkan salah satu satelit yang di harapkan akan memberikan sebuah kepuasan dan kebanggaan tersendiri, begitulah kata para master tracking yang sering saya baca.

Setiap mereka melakukan selalu all out tanpa pernah memikirkan biaya dan waktu yang di habiskan untuk menaklukkan semua satelit dari upuk barat sampai timur dan saking gilanya hoby ini sampai membuat halaman/bagian rumah seperti jamur saking banyaknya koleksi parabola.

Hal-hal yang seperti ini yang selalu memotivasi saya untuk terus belajar menjadi tracking karena jujur saja, saya merasa sangat senang dan nyaman dengan dunia parabola dan di sini bukan masalah nonton tapi lebih ke sesuatu yang tidak bisa di jelaskan dengan kata-kata.

Salah satu hasil yang saya dapatkan dari para master tracking yang akan saya bagikan adalah tips tracking satelit palapa D dan Telkom 4 atau yang biasa di singkat palkom. Berikut hal-hal yang harus di perhatikan ketika mau menggabungkan kedua satelit ini :

✓jika pemasangan baru, usahakan tiang harus tegak lurus atau bisa menggunakan waterpass untuk mengetahui apakah tiang sudah lurus atau tidak setelah dalam melakukan perakitan dish harus benar-benar baik dan benar.

✓ketahuilah ukuran dish atau besar parabola yang anda gunakan untuk memudahkan dalam mengatur jarak lnb yang satu dengan yang lain. Seperti jarak palkom untuk dish 6, 7, 7.5 feet  bisa menggunakan jarak 2.5cm, 3.5cm dan bisa juga menggunakan dua jari. 

✓ untuk posisi lnb usahakan dengan posisi berikut : Timur untuk lnb Telkom dan barat untuk lnb palapa.

✓ pengaturan pada mesin receiver atau RX sebagai berikut: palapa 22k dalam posisi on sedangase Telkom 22k-nya off

✓terkahir gotik dengan pelan-pelan karena kalau menggunakan lnb standar/biasa load atau pembacaan tidak terlalu cepat. 

Semoga memberikan manfaat jika ada yang masih kurang silahkan ditambahkan dalam kolom komentar.

Subscribe to receive free email updates:

Post a Comment

Berkomentarlah dengan bijak, sesuai topik pembahasan dan jangan lupa Subscribe https://youtube.com/c/RauhunIsnaini

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel